Sosialisasi Pengawasan Pemilihan Bagi Disabilitas, Bawaslu Kota Padang Panjang Ajak Disabilitas Ikut Awasi Pelaksanaan Tahapan Pemilihan Tahun 2024
|
Padang Panjang - Sebanyak 50 orang anggota kelompok disabilitas kota Padang Panjang yang tergabung dalam Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI), hadir dalam Sosialiasi Pengawasan Tahapan Pemilihan Tahun 2024 bagi Disabilitas yang digelar oleh Bawaslu kota Padang Panjang, Sabtu (2/11).
Kegiatan ini berlangsung di Auditorium Mifan dan dibuka secara langsung oleh Kordiv HPPH Bawaslu kota Padang Panjang, Agus Salim. Turut hadir, Polres Padang Panjang, BPBD Kesbangpol, Dinas Kominfo, Dinas Sosial, Disdukcapil dan PKD se Kota Padang Panjang.
Agus Salim menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa kaum disabilitas yang sering dianggap kelompok marginal, mendapatkan hak yang sama dalam Pemilihan serentak tahun 2024 termasuk dalam mengawasi pelaksanaannya.
Melalui sosialisasi ini, diharapkan kelompok disabilitas dapat turut serta dalam pengawasan Pemilihan serta memastikan proses demokrasi berjalan transparan dan inklusif bagi seluruh kelompok masyarakat.
“kami menekankan bahwa difabel tidak hanya dapat memilih, tapi juga dapat mengawasi hak pilihnya dipergunakan secara benar dan prosesnya berjalan sesuai aturan" kata Salim.
Salim juga menegaskan bahwa Bawaslu membuka ruang bagi disabilitas untuk menyampaikan laporan apabila menemukan dugaan pelanggaran dalam tahapan Pemilihan tahun 2024.
Dalam hal ini, Bawaslu kota Padang Panjang menghadirkan dua orang narasumber, yakni Dr. Zennis Helen, SH, MH yang merupakan dosen hukum tata Negara, Pemilu dan Kepartaian Fakultas Hukum Universitas Eka Sakti Padang dengan materi pengawasan tahapan pemilihan bagi disabilitas dalam Pilkada.
Sedangkan pemateri lainnya Alfadila Hasan, dosen STITNU Sakinah Dharmasraya dan STKIP Nasional Padang Pariaman yang pada kesempatan tersebut menyampaikan materi pengembangan pengawasan partisipatif Pilkada 2024.
“kami berharap materi yang disampaikan kedua narasumber memberikan pemahaman tentang Pemilihan dan hak penyandang disabilitas yang muaranya mereka dapat menggunakan hak pilihnya pada saat pencoblosan nanti,” harap Agus Salim.
#bawaslumengawasi
#ayoawasibersama
#bawaslupadangpanjang
Penulis : Rahmah Tika Saufi