Lompat ke isi utama

Berita

JHONI AULIA : DISABILITAS JANGAN HANYA MAU DIJADIKAN OBJEK

PadangPanjang, Bawaslu Kota Padang Panjang - Dalam memberikan penguatan tentang kepeniluan kepada Disabilitas, Selasa (3/10/2023 ) Bawaslu Kota Padang Panjang melaksanakan Rapat Koordinasi Fasilitasi Penguatan Pemahaman Disabilitas Pemilu tahun 2024, bertempat di Hotel Rangkayo Basa Kota Padang Panjang.

Rakor yang dibuka Ketua Bawaslu kota Padang Panjang Hidayatul Fajri ini dihadiri undangan dari Dinas Sosial dan dinas Kominfo Padang Panjang. Diikuti penyandang disabilitas yang tergabung dalam PPDI kota Padang Panjang.

Hadir sebagai pemateri anggota Bawaslu kota Padang Panjang Winda Aprizona, dan pemateri istimewa anggota Bawaslu kota Padang Panjang periode 2018 - 2023 Jhoni Aulia yang juga merupakan mantan ketua PPDI Provinsi Sumatera Barat.

Dalam materinya, pamateri memberikan pencerahan kepada teman teman disabilitas,, yang intinya disabilitas jangan hanya mau dijadikan objek dalam pemilihan umum,, karena setiap suara mempunyai nilai yang sama.

#Harris.1305

Tag
PENCEGAHAN
PUBLIKASI